Self Healing dengan traveling, termasuk salah satu cara self love

Kata Healing mulai ramai ketika datangnya pandemi covid-19 melanda dunia, salah satunya di Indonesia. Karena hampir semua orang sedang berjuang bertahan hidup ketika mengalami cobaan dan tekanan hidup yang berbeda-beda.

Maka dari itu tidak sedikit orang yang merasa stress, depresi sehingga mentalnya sangat terganggu. Begitupun aku yang sangat merasa ketakutan akan datangnya kematian dalam pandemi covid-19 ini. Tidak sedikit orang yang merasakan ketakutan akan adanya covid, maka dari itu salah satu caranya adalah dengan healing, agar rasa stress dan depresi ini hilang batin tidak tertekan.

Padang Savana Mt. Prau
 "Ayo rek tenan traveling, ojok cuman ngajak helang helaing, nggak budal-budal"

 ("Ayo teman berangkat traveling, jangan cuman bilang healing terus tapi tidak berangkat")

Kalimat tersebut seringkali aku dengar, karena mereka butuh untuk menghilangkan rasa lelah ataupun stress karena aktivitas sehari-hari yang mereka lakukan.  Tapi kenyataanya sudah banyak juga yang berangkat untuk healing dengan traveling.

Self Healing dengan traveling, termasuk salah satu cara self love agar diri ini tidak merasa stress dan depresi. Karena jika seseorang mengalami depresi mentalnya akan sangat terganggu. Maka akan membuat hal-hal negative akan berdatangan.

Sebelum lebih jauh tentang Self Healing dengan traveling, termasuk salah satu cara self love. Buat kamu tidak tahu arti sebenarnya dari kata self healling dan self love itu apa sih? Makanya kamu perlu untuk mengetahuinya.

Apa sih Self Healing itu?

Jika dalam bahasa indonesia kata healing ini pemulihan, pengobatan atau penyembuhan. Untuk self healing merupakan suatu proses pemulihan ataupun pengobatan luka batin atau mental seseorang yang disebabkan oleh berbagai hal. Biasanya penyebabnya karena memendam perasaan sedih yang mendalam, merasa diri selalu gagal, mengalami kecemasan dan bisa mengarah pada depresi.

Sesuai dengan namanya, self healing dilakukan oleh diri sendiri demi kesembuhan diri sendiri. Ketika melakukan self healing, Kamu akan belajar memahami diri sendiri, menerima kekurangan diri sendiri dan membentuk pemikiran positif tentang kehidupan yang dijalani.

Salah satu cara nya adalah dengan melakukan self healing seperti meditasi, berolaraga, membaca, menulis, me time, berdamai sama diri sendiri dan termasuk salah satu nya adalah dengan melakukan traveling. Namun jika mentalnya masih terganggu sebaiknya melakukan pemeriksaan psikologis untuk mendapatkan rekomendasi dari ahli atau profesional seperti psikiater dan psikolog.

Apa sih Self Love itu?

Bisa aja ada beberapa orang yang belum tahu tentang self love. Dalam bahasa indonesia  self love merupkan mencintai dirinya sendiri. Self love adalah cara seseorang mengenal dan menghargai diri sendiri atau mencintai diri sendiri melalui suatu tindakan dengan caranya sendiri. Cara self love membuatku mengerti makna tentang menghargai diri sendiri, ketika jejakku menginspirasimu maka akan membuat rasa semangat dan bahagia. Maka dari itu self love dengan traveling sangat membantu dalam penyembuhan luka.

Karena setiap orang memiliki cara sendiri untuk mencintai salah satunya dengan traveling. Self healing dengan traveling, termasuk salah satu cara self love lho, karena sebagai apresiasi ke diri sendiri setelah bekerja keras.

Traveling dikategorikan sebagai self love untuk memenuhi kepuasan dan kebahagiaan diri sendiri. Tidak sedikit orang yang rela menabung untuk jalan-jalan agar pikiran menjadi lebih rileks. Akupun begitu, menyisihkan sedikit uang untuk traveling itulah caraku self love berterima kasih untuk diriku sendiri, Apa hubungannya sih self healing dan self love? Pasti ada hubungannya dong.

Self Love dengan Traveling

Setiap orang memiliki cara sendiri untuk healing, karena proses penyembuhan mental itu tidak bisa disamaratakan. Caraku self healing untuk self love bisa dengan jalan-jalan, naik gunung, atau sekedar pergi motoran sendirian. 

Tapi setelah punya anak self healing nya bersama keluarga. Self love sudah menyatu dengan anakku yang kelak kita akan selalu traveling bersama. Self healing ini bisa dikatakan berhasil jika setelah pulang traveling merasakan kebahagiaan tersendiri, jadi jika setiba traveling malah terdapat perasaan yang tidak karuan itu bukan self healing dengan self love yang ada boncos. 

Jadi adanya self healing tidak hanya dikatakan traveling saja, melainkan ada dampak apa yang akan terjadi atau dirasakan dengan self love yang sudah dilakukan karena adanya rasa bahagia yang timbul itulah self love.. Bagiku pribadi cara traveling merupakan salah satu self healing yang sangat luar biasa untuk bisa self love.

Mungkin Kamu Suka

0 Komentar

Terima kasih sudah berkomentar. Semoga bermanfaat